Resep Obat Madu

Dari Ibnu Abbas r.a, Rasulullah bersabda : ”Kesembuhan (obat) itu ada tiga hal : dengan minum madu, hijamah (bekam), dan dengan besi panas. Dan aku melarang umatku dengan besi panas”. (HR. Bukhari).

1. mengatasi kelelahan, meningkatkan vitalitas : tuang 2 sdm madu ke dalam segelas air, taburi bubuk kayu manis, aduk rata, minum.

2. basmi bau badan : tuang 1 sdm madu dalam segelas air rebusan daun sirih, aduk-aduk, minum 3x sehari. (Tapi saya pikir resep ini efektif untuk kita yang rajin mandi yaa , Mbafi.)

3. mengatasi gangguan jantung : campur 1 sdm jeruk peras, tambah 3 sdm madu, minum 3x sehari secara teratur.



4. muntaber : 1 sdm madu, tambah 1 sdt bubuk delima, tambah setengah gelas air (100 cc), aduk rata, minum 3x sehari.

5. influensa : minum 3 sdm madu ketika merasakan gejala flu. (dan minum air putih yang banyaaak, trs tiduuurr… , Mbafi. )

6. asthma, bronkhitis : 1 sdm madu tambah segelas ( 200 cc ) air jeruk dan sedikit garam, minum 3x sehari secara rutin.

7. masuk angin : 3 sdm campur segelas susu hangat atau sari jeruk panas.

8. TBC, Flek Paru : tuang 3 sdm madu dalam segelas air hangat, minum setengah jam sebelum makan, 3x sehari secara rutin.

9. mual-mual pada wanita hamil : segelas penuh jus wortel, tambah 1 sdm madu, tambah 1 sdt jeruk nipis.

10. memperlancar ASI : campur 3 sdm madu dengan 200 cc jus pepaya, minum 2x sehari setelah makan.

11. kemandulan, bagi pria : minum madu murni secara rutin, akan memperkuat sperma.

12. maag : tuang 2 sdm madu dalam segelas air hangat, minum setengah jam sebelum makan.

13. sembelit : tuang 2 sdm madu dalam segelas penuh ( 200 cc ) air hangat, minum pagi hari sebelum masuk makanan apa pun.

14. infeksi kandung kemih : campur 2 sdm bubuk kayu manis + 1 sdm madu ke dalam 100 cc (segelas) air hangat, minum 3x sehari.

15. kanker : minum 1 sdm madu + 1 sdt bubuk kayu manis, minum 3x sehari secara rutin.


Penting : Yakin dan tawakkal kepada Allah Swt karena sesungguhnya hanya Allah Swt sajalah yang menyembuhkan segala macam penyakit.

No comments:

Post a Comment